Daurah PAI : Korelasi Shalat Sunnah Dhuha, Istikharah dan Istisqa

Bismillahirrahmanirrahiim..

Yaa Razzaaq, Yaa Fattaah, Yaa ‘Aliim…

Daurah Pendidikan Agama Islam (Daurah – PAI) adalah agenda bidang Kepesantrenan yang dilaksanakan setiap semester. Bertujuan untuk menambah tsaqafah Islamiyah juga sebagai bekal pendalaman materi keislaman untuk ujian akhir semester mendatang.

Kegiatan Daurah – PAI pada semester ini dilaksanakan pada hari Jum’at, 8 November 2019. Waktu pukul 15.30 – selesai (putri) dan pukul 18.30 – selesai (putra) bertempat di Masjid An-najaah (putra) dan Masjid Fathimah (putri).

Seberapa besar kedekatan kita kepada Rabb Sang Pencipta akan mempengaruhi rezeki yang kita dapatkan. Korelasi Shalat Sunnah Dhuha, Istikharah & Istisqa dengan kemurahan rezeki merupakan tema yang kami angkat pada kesempatan kali ini. Ustadz Ahmad Sahirul Alim, Lc. Sebagai narasumber pada kegiatan ini yang diikuti oleh ustadz, ustadzah dan seluruh murid ikhwan dan akhwat SMAIT As-Syifa Wanareja.

Semoga meningkatkan keimanan kita sehingga menjadi umat yang shalih/shalihah serta semakin dicintai Rabb-Nya, Allah Swt. Aamiin

Maka aku katakan kepada mereka, “Mohonlah ampunan kepada Rabb kalian. Sesungguhnya Dia Maha Pengampun. Niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepada kalian dengan lebat, dan membanyakkan harta dan anak-anak kalian, dan mengadakan untuk kalian kebun-kebun dan mengadakan di dalamnya sungai-sungai.” (QS Nuh [71]: 10-12) [ul]

 

Scroll to Top