ASESMEN NASIONAL 2024

ASESMEN NASIONAL 2024

Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) merupakan program penilaian yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) yang bertujuan untuk meningkatkan mutu pembelajaran dan hasil belajar peserta didik. ANBK terdiri dari tiga instrumen:

  1. Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) yang mengukur literasi membaca dan literasi matematika (numerasi) murid.
  2. Survei Karakter yang mengukur sikap, nilai, keyakinan, dan kebiasaan yang mencerminkan karakter murid.
  3. Survei Lingkungan Belajar yang mengukur kualitas berbagai aspek input dan proses belajar-mengajar di kelas maupun di tingkat satuan pendidikan.

SMAIT As-Syifa Boarding School Wanareja melaksanakan ANBK dari tanggal 19-20 Agustus 2024 yang bertempat di labkom B putra dan labkom B putri dengan jumlah peserta 45 murid. Seluruh murid yang mengikuti ANBK sudah diberi pembekalan terlebih dahulu melalui sosialisasi dan simulasi dari sekolah. Suatu kehormatan bagi SMAIT As-Syifa Boarding School Wanareja karena kegiatan ANBK ini dikunjungi langsung oleh pengawas sekolah Bapak H. Iin Solahudin, S.Pd., M.M.Pd. beserta timnya pada hari Senin, 19 Agustus 2024.

Menurut laporan dari tim ANBK 2024 SMAIT As-Syifa Boarding School Wanareja, selama pelaksanaan tidak ada kendala dan alhamdulillah semuanya berjalan lancar. “Alhamdulillah pelaksanaannya berjalan lancar tanpa kendala, meskipun pada awalnya murid belum mengetahui arti penting dari ANBK ini, namun lambat laun seiring dengan seringnya sosialisasi tentang arti penting dari ANBK, alhamdulillah pada pelaksanaan ANBK utama murid sudah mampu untuk serius, fokus, dan penuh konsentrasi pada pelaksanaan ANBK utama di tanggal 19-20 Agustus 2024 ini. Mudah-mudahan mendapat hasil terbaik” tutur ustaz Yusufa Mardha Risyoni, S.Pd. selaku proktor selama proses pelaksanaan ANBK.

Tak luput dari dukungan kepala sekolah, ustaz Soleh Azis Zaelani, S.Pd.I. menyampaikan motivasi sebagai penyemangat, beliau juga menyampaikan pesan kepada seluruh murid yang mengikuti ANBK bahwa “ANBK adalah kesempatan kalian untuk menunjukkan semua yang telah kalian pelajari, kerjakan, dan alami dalam menuntut ilmu di sekolah ini. Ingatlah, ujian ini bukan hanya tentang seberapa banyak yang kalian tahu, tetapi juga tentang seberapa baik kalian bisa berpikir dan memecahkan masalah. Tetap tenang, fokus, dan percaya pada kemampuan diri sendiri. Persiapkan dengan baik, jaga kesehatan, dan pastikan meminta petunjuk dari Allah SWT”.

Fungsi literasi ANBK sangat penting dalam konteks evaluasi pendidikan digital, karena memberikan landasan untuk mengukur kemampuan siswa dalam berbagai aspek kognitif dan pemahaman kontekstual.