Alhamdulillah, 29 Februari 2020 telah dilaksanakan setoran ziyadah terakhir 30 Juz. Setelah Tujuh murid yang berhasil menyelesaikan setoran ziyadah terakhir 30 juznya, kini menyusul dua murid sebagai peserta khatmul qur’an yang ke 4 di SMAIT As-Syifa Boarding School Wanareja.
Ananda yang menjadi peserta khatmul qur’an ke – 4 ini yakni :
1. Tazkia Nurfadhilah murid kelas XI IPA 3.
2. Fadiyah Nurussalamah murid kelas XI IPA 2.
Setoran ziyadah terakhir 30 juz Ananda disetorkan langsung kepada kedua orang tua. Kemudian dilanjutkan dengan penyematan mahkota dari Ananda kepada kedua orang tua sebagai symbol kelak di akhirat. Dilanjutkan pembacaan surat dari Ananda untuk kedua orang tua. Yang kemudian diakhiri dengan pembacaan doa. Serangkaian kegiatan ini menciptakan suasana haru.
