Taman Bacaan Masyarakat untuk Warga Subang

Bismillah, alhamdulillah kegiatan Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Assyifa Wanareja telah dilaksanakan di Pendopo Alun-alun kota subang. Kegiatan TBM ini dilaksanakan setiap satu bulan sekali di hari ahad saat jadwal outing murid.

Orasi Literasi

Launching perdana kegiatan ini pada hari ahad, 16 Februari 2020. Kegiatan ini dibuka dengan kegiatan orasi literasi, kemudian dilanjutkan dengan story telling. Selain itu juga edukasi ketrampilan origami, read aloud, dan pembacaan berita sepekan ini.

Ketrampilan Origami

Taman Bacaan Masyarakat ini dikemas menarik oleh murid-murid yang terkumpul dalam Komunitas Literasi Sekolah SMPIT dan SMAIT As-Syifa Boarding School Wanareja agar menarik warga subang yang sedang meramaikan kegiatan Car Free Day di Alun-alun Kota Subang.

Kegiatan ini disambut baik oleh warga sekitar. Dari anak muda hingga dewasa mulai meramaikan Taman Bacaan Masyarakat (TBM) ini setelah melakukan kegiatan olahraganya.

 

Bermain Bersama

Dengan hadirnya Taman Bacaan Masyarakat (TBM) di tengah hiruk pikuknya Kota Subang diharapkan mampu meningkatkan minat baca masyarakat Subang pada khususnya dan menjadi sarana dakwah serta meningkatkan kepekaan murid terhadap kondisi sosial masyarakat. Aamiin.

 

Anggota Komunitas Literasi

 

Jazakillah kepada pihak Sekolah, Asrama dan Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Subang atas dukungan morilnya dan materiilnya.

Salam Literasi.

As-Syifa Untuk Negeri !

Scroll to Top